Gempa Berkekuatan 6,7 SR Guncang Meksiko
Hingga berita diturunkan belum ada laporan kerusakan.
MINGGU, 11 DESEMBER 2011, 10:18 WIB
Maya Sofia
VIVAnews - Sebuah gempa berkekuatan 6,7 SR mengguncang Meksiko pada Sabtu malam, 10 Desember 2011 waktu setempat atau Minggu pagi, 11 Desember 2011 waktu Indonesia. Gempa tersebut menyebabkan sejumlah orang berlarian ke jalan.
Wartawan kantor berita Reuters di Mexico City mengatakan, gempa terjadi cukup lama. Meski demikian hingga berita ini diturunkan belum ada laporan kerusakan. Namun para warga terlihat berlarian keluar dari bangunan apartemen dan toko.
"Saya sangat takut, saya pikir tidak akan pernah berakhir," ujar Laura Gonzales yang tengah minum di sebuah bar saat gempa terjadi.
Menurut U.S. Geological Survey (USGS), pusat gempa berada di barat daya Guerrero dengan kedalaman 40 mil. Meski demikian, gempa dirasakan hingga Ibukota Meksiko. Wali Kota Mexico City, Marcelo Ebrard menjelaskan, layanan publik, seperti air, kereta bawah tanah dan bandara tetap berjalan normal.
Gempa terburuk yang pernah melanda Meksiko adalah pada 1985 lalu dimana gempa tersebut menewaskan ribuan orang dan memporak-porandakan Mexico City. (ren)
• VIVAnewsWartawan kantor berita Reuters di Mexico City mengatakan, gempa terjadi cukup lama. Meski demikian hingga berita ini diturunkan belum ada laporan kerusakan. Namun para warga terlihat berlarian keluar dari bangunan apartemen dan toko.
"Saya sangat takut, saya pikir tidak akan pernah berakhir," ujar Laura Gonzales yang tengah minum di sebuah bar saat gempa terjadi.
Menurut U.S. Geological Survey (USGS), pusat gempa berada di barat daya Guerrero dengan kedalaman 40 mil. Meski demikian, gempa dirasakan hingga Ibukota Meksiko. Wali Kota Mexico City, Marcelo Ebrard menjelaskan, layanan publik, seperti air, kereta bawah tanah dan bandara tetap berjalan normal.
Gempa terburuk yang pernah melanda Meksiko adalah pada 1985 lalu dimana gempa tersebut menewaskan ribuan orang dan memporak-porandakan Mexico City. (ren)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar