Sabtu, 20 Maret 2010

Banjir 1,5 m Warga Ploso Enggan Mengungsi

18/3/2010 15:55 WIB
Banjir 1,5 m Warga Ploso Enggan Mengungsi


Ari Widodo - Demak, Ketinggian banjir yang melanda Desa Ploso Kecamatan Karang Tengah, Demak, Jawa Tengah kini mencapai 1 hingga 1,5 meter. Namun warga sekitar masih enggan mengungsi karena menganggap banjir tersebut hal yang biasa terjadi setiap tahun.

Banjir terjadi akibat meluapnya Sungai Tuntang dan menggenangi sebagian besar wilayah desa yang berpenduduk sekitar 5.000 jiwa tersebut.

Bagi warga Desa Ploso, banjir yang kerap terjadi setiap tahunnya ini dianggap hal yang biasa. Sebagai antisipasi datangnya banjir, warga meninggikan rumahnya atau membuat rumah panggung setinggi 1 hingga 1,5 meter. Sehingga jika desanya kebanjiran maka rumah mereka tidak tenggelam.

Namun bagi warga yang tinggal di bantaran Sungai Tuntang dan tidak meninggikan rumahnya, maka bisa dipastikan saat banjir melanda, rumah mereka akan terendam.

Kasmiran, salah seorang warga Desa Ploso, Kamis (18/3) mengatakan, ia dan keluarganya sudah terbiasa dengan kondisi banjir tersebut. Ia mengaku telah meninggikan rumahnya untuk menghindari agar air banjir tidak masuk ke dalam rumahnya.

Untuk diketahui, meskipun di wilayah Demak tidak turun hujan, namun jika di daerah atas, seperti Kabupaten Semarang dan Salatiga turun hujan, maka wilayah Desa Ploso akan kebanjiran.
(doa)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar