Kirmir Ambrol
Warga yang Tinggal di Sepanjang Kirmir Diimbau Pindah
Pradipta Nugrahanto - detikBandung
Bandung - Warga di sekitar ambrolnya kirmir di Jalan Pungkur Belakang Pegadaian, RT 5 RW 5, Kelurahan Balong Gede Kecamatan Regol, diimbau pindah. Hal ini demi menghindari ambrol susulan.
"Kondisinya cukup membahayakan. Jangan-jangan yang di sebelahnya menyusul ambrol kalau tidak segera pindah," tutur Kepala Dinas Binamarga Bandung Iming Ahmad ketika ditemui detikbandung di lokasi kejadian Sabtu (27/3/2010).
Menurut Iming, penambalan kirmir dengan karung pasir bukan solusi permanen. "Itu kan hanya sementara saja. Tidak mungkin bisa terus-terusan begitu," imbuhnya.
Disinggung apakah Dinas Binamarga akan membantu proses relokasi warga, Iming belum bisa memastikannya. "Warga disini harus di cek dulu IMB-nya ada atau tidak. Soalnya saya tidak yakin. Kalau tidak ada kami imbau untuk pindah sendiri sebelum ada bencana yang lebih besar," ungkapnya.
Kirmir yang dilintasi anak Sungai Cikapundung ambrol, Sabtu pagi, sekitar pukul 08.30 WIB. Tiga rumah rusak akibat peristiwa tersebut. Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa yang kesekian kali terjadi di Bandung.
(dip/ahy)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar