Rabu, 07 April 2010

Umat Islam di Guyana Gelar Istisqa

Umat Islam di Guyana Gelar Istisqa

GEORGETOWN | Surya Online - Umat Islam di Guyana, Sabtu (27/3/2010) waktu setempat, bersembahyang untuk minta hujan (shalat Istisqa’) yang mereka harapkan akan mengakhiri masa kekeringan yang telah memukul ekspor beras dan gula negara kecil di Amerika selatan itu.

Pemerintah di bekas jajahan Inggris dari sekitar 750.000 orang itu sedang berjuang untuk mengairi tanah pertanian.

Organisasi Islam Pusat Guyana (CIOG), yang mewakili umat Islam di 145 masjid di selutuh negara multietnik itu, menyelenggarakan satu hari berdoa minta hujan.

“Kegiatan ini sesuai dengan sunnah Nabi Muhammad untuk memohon pada Sang Pencipta agar menimbulkan hujan guna mengurangi dan meringankan penderitaan,” kata salah seorang pemimpin CIOG, Sheik Moeenul.

Umat Islam terdiri atas sekitar 7 persen dari penduduk Guyana, dengan orang Hindu 28 persen dan Kristen sebagian besar dari sisanya dari berbagai golongan agama itu.

Guyana adalah satu dari beberapa negara di kawasan itu, yang mencakup tetangganya Venezuela, yang telah terpangang oleh musim kemarau sejak akhir tahun lalu.

“Masyarakat Amerindian (Indian Amerika) benar-benar sangat terpukul,” kata Presiden Bharrat Jagdeo, Jumat, pada masyarakat bribumi yang mendekati peringkat ke10 dari penduduk Guyana. “Kami telah memasok pangan pada beberapa masyarakat, tapi saya perlu menambahnya secara signifikan.”

Guyana Sugar Corporation milik negara menyatakan pekan ini bahwa pertumbuhan dan perkembangan telah terpengaruh di lima dari delapan perkebunannya.

Dampak sepenuhnya produksi gula tidak akan dketahui hingga akhir musim panen kedua 2010, menurut Guyana Sugar.

Perolehan ekspor dari gula menurun 10,2 persen pada 2009 menjadi 119,8 juta dolar dari tahun sebelumnya dan perolehan ekspor beras menurun 3,3 persen menjadi 114,1 juta dolar.

Dibaca: 112 kali

  • Sumber : ant
  • Editor : Sugeng Wibowo
http://www.surya.co.id/2010/03/28/umat-islam-di-guyana-gelar-istisqa.html

Tidak ada komentar:

Posting Komentar